MUBA, Meteorsumatera – Rabu (26/12) telah terjadi kebakaran yang menghanguskan satu buah rumah milik Kadek Arta (50) warga Desa Suka Jaya Kecamatan Plakat Tinggi (Plating) Kabupaten Musi Banyusin (Muba).
Sementara diketahui kebakaran terjadi Pada pukul 09.00 wib akibat konsleting arus listrik. Dan api dapat dipadamkan sekitar pukul 09.30 wib setelah warga sekitar bersama dengan personel Polsek Plating dan mobil damkar Kec. Plating berjibaku memadamkan api.
Pasca terjadinya kebakaran yang menimpa Kadek Arta, Kapolsek Plakat Tinggi Iptu Suvenfri bersama personel Polsek Plakat tinggi mengunjungi Saudara Kadek arta dan memberikan bantuan berupa beras, Indomie, roti dan air mineral.
Kapolsek Plakat Tinggi Iptu Suvenfri menerangkan bahwa pemberian bantuan kepada Korban Kadek Arta ini memang tidak seberapa, namun inilah salah satu bentuk kepedulian yang bisa kita berikan kepada saudara kita yang sedang tertimpa musibah.
Saya berharap dengan bantuan yang tidak seberapa ini, setidaknya dapat mengurangi sedikit beban saudara Kadek Arta. dan semoga sudara Kadek Arta diberikan ketabahan dalam menghadapi musibah ini. Ujar Kapolsek. (Acik/Wah)