Personil Polsek Sungai Lilin Gelar Jum’at Bersih Bersih Masjid

MUBA, Meteorsumatera– Tindakan Kapolsek Sungai Lilin AKP Zulfikar SH mengajak anggotanya bersih bersih Masjid patut dicontoh oleh aparat lainnya, 20 anggotanya di haruskan bersih bersih lingkungan Masjid Al Taqwa Sungai Lilin Kec. Sungai Lilin, Muba. Jum’at (23/3) kemarin.

Pantauan dilapangan para aparat baju cokelat ini menggunakan peralatan kebersihan seperti sapu, alat pel lantai, sapu lidi dan arit, para polisi itu membersihkan setiap sudut halaman masjid hingga ke saluran air yang ada di samping Masjid.

Kegiatan bersih-bersih semacam itu sudah biasa dilaksanakan di lingkungan Polsek Sungai Lilin, karena Kapolsek Sungai Lilin, AKP Zulfikar SH memang selalu menanamkan kepada anggota tentang pentingnya menjaga kebersihan, baik kebersihan pribadi maupun kebersihan lingkungan.

kegiatan bersih-bersih masjid di Jumat pagi, diharapkan masyarakat yang akan melaksanakan Sholat Jum’at pada siang harinya dapat merasa lebih nyaman dan khusuk. Kegiatan sosial semacam ini akan terus diagendakan oleh Polsek Sungai Lilin dalam rangka implementasi revolusi mental sesuai Program Prioritas Kapolri, terang Kapolsek.

Selain itu lanjutnya kegiatan ini dapat melatih diri untuk peduli kebersihan lingkungan, diharapkan akan meningkatkan iman anggota dan senantiasa menjaga kebersihan hati.tegasnya perwira tiga balok dibahu ini.

Kapolsek Juga berharap giat ini untuk menimbulkan rasa Marhabbah/kecintaan rumah Ibadah pada ahirnya akan menimbulkan semangat untuk beribadah guna meningkatkan iman dan taqwa kepada allah swt dan juga untuk meningkatkan ukuah Islamiah menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan antar polri dan para ulama yang ada di wilayah Kecamatan Sungai Lilin ini.

Untuk itu guna menimbulkan semangat kebersamaan dalam menjaga keutuhan NKRI dan juga bisa menghalau isu-isu sara yang menyangkut agama dan juga dapat memecah belah personil dan kesatuan bangsa. Dalam menjaga Kamtibmas jelang pilkada serentak, giat ini akan terus di laksanakan setiap hari jumat di masjid -masjid wilayah kecamatan sungai Lilin,” harapnya.(sudarmanto/Doyok)

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *